Menyandang predikat juara bertahan, Lorenzo memulai musim 2013 dengan baik, dengan memenangi seri pertama di Qatar. Namun setelah itu ia menemukan rival berat bernama Marc Marquez, si rookie dari tim Honda.Dalam pertarungan 18 seri, Lorenzo berhasil meraih 8 kemenangan, sedangkan Marquez mendapatkan 6 seri. Empat lainnya jadi milik Dani Pedrosa (3) dan Valentino Rossi (1).
Kendati demikian Lorenzo tidak finis sebagai juara. Perolehan angkanya kalah empat dari Marquez yang memang tampil sangat luar biasa dan konsisten. Selain 6 kemenangan, ia selalu menyelesaikan lomba di atas podium. Pengecualian adalah di Italia (retired) dan Australia (diskualifikasi).
Statistik Infostrada mencatat, dalam sejarahnya baru Lorenzo pebalap MotoGP yang meraih minimal 8 kemenangan dalam satu seri, tapi tidak keluar sebagai juara.
Sampai saat ini rekor kemenangan dalam satu musim adalah 12 kali, yang dibuat oleh Michael Doohan di tahun 1997.
Daftar juara dunia MotoGP dengan jumlah kemenangan minimal 8 seri dalam satu musim:
1965 - Mike Hailwood 8 kemenangan
Jakarta - Jorge Lorenzo harus menerima kenyataan bahwa meskipun dia lebih sering naik podium teratas di musim ini, tapi gelar juara dunia tidak berhasil direngkuhnya, melainkan direbut Marc Marquez.
1968 – Giacomo Agostini 10
1969 – Giacomo Agostini 10
1970 – Giacomo Agostini 10
1971 – Giacomo Agostini 8
1972 – Giacomo Agostini 11
1994 – Mike Doohan 9
1996 – Mike Doohan 8
1997 – Mike Doohan 12
1998 – Mike Doohan 8
2001 – Valentino Rossi 11
2002 – Valentino Rossi 11
2003 – Valentino Rossi 9
2004 – Valentino Rossi 9
2005 – Valentino Rossi 11
2007 – Casey Stoner 10
2008 – Valentino Rossi 10
2010 – Jorge Lorenzo 9
2011 – Casey Stoner 10.